Latest News

Mau Nonton Final NBA? Harganya Rp. 489 juta

Mau Nonton Final NBA? Harganya Rp. 489 juta Untuk Anda para pecinta olahraga basket, ajang pertandingan NBA pastinya menjadi ajang kompetisi yang paling ditunggu. Sebuah kesempatan yang sangat dinantikan bisa menyaksikan langsung ajang pertandingan kelas dunia tersebut. Terlebih lagi di partai final, pertandingan ini akan menjadi pertandingan paling menarik setiap tahunnya. Namun tahukah Anda, harga tiket partai final untuk kompetisi NBA sangat tinggi? Bahkan mungkin hanya bisa dimiliki oleh masyarakat ekonomi kelas atas. Bayangkan saja, satu tiket pertandingan basket yang digelar di Oakland tersebut dijual seharga US$ 36.843 atau Rp 489,6 juta (kurs: Rp 13.288/US$). Melansir laman CNN Money, Jumat (5/6/2015), penjualan tiket itu bisa diperoleh dari NBATicketes.com, situs penjualan untuk turnamen yang dijalankan Ticketmaster. Juru bicara Ticketmaster Jennifer Swanson mengatakan, para pemegang tiket yang telah membayar dengan harga tinggi tersebut akan memperoleh izin masuk dan menyaksikan pertandingan NBA secara langsung. Final NBA akan melibatkan dua bintang liga paling populer yaitu peraih penghargaan Most Valuable Player (MVP) 2014-2015 Stephen Curry dari Golden State Warriors dan peraih penghargaan MVP empat kali LeBron James dari Cleveland Cavaliers. Dua bintang basket tersebut memiliki banyak sejali penggemar yang menanti-nanti duel keduanya. Dengan penggemar dalam jumlah sangat tinggi, para penjualan tiket dapat memberikan pendapatan dalam jumlah besar. Dengan permintaan yang sangat tinggi, harga tiket yang dibeli di pasar diprediksi dapat mencapai dua kali lipat. Tak heran, harga tiket final NBA kali ini mencapai hampir setengah miliar rupiah. Hal ini tentu saja sangat sesuai untuk kondisi ekonomi warga Amerika pada umumnya. Bagi warga Indonesia yang sangat menggilai basket, Anda harus rela mengeluarkan anggaran hampir setengah miliar untuk satu tiket. Jika pergi menonton bersama pasangan atau bahkan keluarga, setara Anda membeli beberapa mobil mewah. Jika tahun depan Anda punya keinginan menyaksikan langsung pertandingan final secara live, maka pastikan Anda sudah menabung dari beberapa tahun sebelumnya. Fantastis bukan?

0 Response to "Mau Nonton Final NBA? Harganya Rp. 489 juta"

BertuahPos.Com