Latest News

MySpace.com Dijual Pada Bulan Maret

MySpace.com Dijual Pada Bulan Maret - Salah satu situs jejaring sosial yang pernah ada yaitu Myspace.com akhirnya terpaksa dijual kepemilikannya. News Corp sebagai pemiliki dari jejaring sosial MySpace ini secara resmi mengumumkan akan menjual myspace.com pada bulan Maret 2011 ini. Keputusan ini diambil oleh manajemen MySpace.com karena semakin minimnya orang menggunakan myspace yang mengakibatkan beberapa sponsornya disana menjadi berpaling kelain hati.

News Corp menyebutkan bahwa bank investasi Allen & Co akan membantu penjualan MySpace. Dan dikabarkan sekitar 20 perusahaan lebih sudah mengajukan proposal buat mengambil alih situs yang sempat booming di selurung dunia ini.

Pendiri jaringan MySpace yakni MocoSpace dalam pernyataan terbuka menyebutkan bahwa pembeli yang berminat berasal dari perusahaan modal ventura dan keuangan swasta.
Menurut data comScore, hanya 17 juta orang di AS yang mengunjungi MySpace Music pada bulan Januari, yang mana turun sekira 46 persen dari tahun sebelumnya.

Sebelumnya Presiden dari MySpace.com, Courtney Holt sudah resmi mengundurkan diri dari myspace.com.

Berita Terkini @2011

0 Response to "MySpace.com Dijual Pada Bulan Maret"

BertuahPos.Com