Situs Google Weddings ini adalah sebuah portal yang menaungi template/tool khusus pernikahan di dalam akan ada tool seperti Google Sites (untuk membuat website), Google Docs (untuk mengatur jadwal) dan Picnik (untuk edit gambar) untuk menyimpan tanggal pernikahan, website pernikahan, rencana-rencana, undangan, dan lain-lain.
Google juga telah bekerjasama dengan seorang perencana pernikahan Michelle Rago untuk menyediakan tips dan panduan bagaimana tentang hal desain.
Sebenarnya, ide Google Weeding ini bukanlah ide kali pertamanya yang dibuat oleh Google, sebelumnya perusahaan internet raksasa tersebut juga telah menawarkan penawaran template pernikahan yang bisa dikustomisasi dalam Google Docs pada tahun 2010, yang membolehkan pengguna untuk mengakses dokumen-dokumen untuk melacak budget pernikahan, mengumpulkan alamat untuk undangan, dan lain-lain tetapi sayangnya itu kurang efektif dan kurang diminati.
Dan disitus baru ini lah, Google berharap dapat kembali meraih kesuksesan. Di situs Google Weddings ada tiga menu utama, yakni 'Sharing', 'Plan', dan 'Memories'. Menu Sharing berisi cara untuk membuat website, yang telah dilengkapi dengan template. Kemudian menu Plan yang berisi template buku alamat, daftar undangan, daftar kursi, dan lain-lain. Dan menu yang terakhir ada menu Memories untuk menaruh foto-foto pernikahan di web.
Silahkan kunjungi http://www.google.com/weddings/ untuk memulai merencanakan semua pernikahan Anda.
Berita Terkini @2011
0 Response to "Google Luncurkan Situs Google Weeding"